Saturday, October 27, 2012

Quote of the day part 3

Sebodoh apapun manusia itu,
selemah apapun manusia itu,
dan sejauh apapun ia dari kesempurnaan...
itu semua menjadi tak lagi berarti jika ia mengerti cara mencintai yang benar...

Ketika kita melandaskan segala rasa cinta kita pada Yang Maha Dicintai,
maka cinta kita akan terdefinisikan.
Cinta kita akan beralasan.
Cinta kita nggak akan buta.
Cinta kita akan terjabarkan.
Cinta kita tak pernah berakhir menyakitkan...

Dan yang utama...

cinta kita takkan pernah mampu berdusta...
meski kita bukanlah orang yang sempurna di hadapanNYA,
dan dihadapan seseorang yang kita cintai.
Karena saat cinta itu mulai memudar,
saat cinta itu melemah untuk kemudian menghilang..
maka Sang Pencinta akan terus menjaganya,
meniupkan api pada lilin yang mulai meredup,
dan membiaskannya dalam pelangi cinta.
Semua akan tetap terjaga dalam rengkuhanNYA...

*apaan sih..! cinta2 mulu dari kemaren* @_@

0 comments:

Post a Comment